8 Cara Menurunkan Berat Badan dalam Seminggu yang Efektif



Cara menurunkan berat badan dalam seminggu berikut ini sangat aman dan tidak sulit untuk dilakukan. Berat badan Anda akan turun kurang lebih 0,5 - 1,5 kg di akhir pekan nanti jika melakukan program dengan sungguh-sungguh.

Cara Menurunkan Berat Badan

Cara Menurunkan Berat Badan dalam Seminggu

Tips ini bisa dicoba ketika akhir pekan mengharuskan Anda untuk menghadiri pesta sehingga membutuhkan penampilan yang lebih sempurna. Meskipun tidak ada acara tertentu Anda tetap bisa mencoba cara berikut ini untuk memangkas kelebihan lemak agar lebih sehat dan langsing. Langsung saja simak ulasannya berikut ini.

Tingkatkan Intensitas Olahraga

Jika Anda jarang melakukan olahraga, maka kini saatnya melakukan olahraga secara rutin. Namun jika Anda sudah memiliki jadwal rutin berolahraga, maka tinggal meningkatkan dan menambah waktunya. Misalnya, lakukan latihan kardio selama 40 menit dalam 5 hari. Latihan ini dapat membuat badan lebih bugar dan dapat menurunkan berat badan.

Hindari Junk Food

Selain menjadi penyebab perut buncit, makanan cepat saji juga dapat meningkatkan kegemukan karena mengandung kalori yang sangat tinggi. Oleh sebab itu hindari junk food jika ingin menurunkan berat badan secara cepat.

Hindari Minuman Bersoda

Kalori yang terdapat dalam sebotol kecil minuman bersoda kurang lebih sebanyak 250 kalori yang semuanya berasal dari gula.Selain kalori yang tinggi, minuman bersoda juga tidak mengandung vitamin. Oleh sebab itu hindari minuman ini, apalagi bagi wanita. Karena wanita beresiko lebih lebih besar terkena obesitas, diabetes atau osteoporosis.

Hindari Makanan yang Digoreng

Selain junk food dan minuman bersoda, hindari juga berbagai jenis makanan yang digoreng. Karena berpotensi menyimpan lemak trans yang bisa meningkatkan kolesterol dan menyebabkan penimbunan lemak berlebihan di dalam tubuh. Alternatif pilihan untuk mengolah makanan adalah dengan direbus, panggang, pepes, kukus atau sup.

Perbanyak Konsumsi Buah dan Sayur

Buah dan sayur dapat membantu Anda menurunkan berat badan dalam seminggu. Gantilah camilan yang tidak sehat seperti keripik kentang atau coklat dengan buah-buahan segar yang banyak mengandung serat dan nutrisi. 

Makan Sedikit Tapi Sering

Diet yang baik bukan berarti tidak makan sama sekali, justru lebih sering makan namun dalam porsi yang kecil. Hal ini bertujuan untuk melancarkan metabolisme tubuh yang dapat membantu menurunkan berat badan. Ketika metabolisme tubuh tidak lancar, maka proses penurunan berat badan juga melambat sehingga membutuhkan waktu lama untuk mendapatkan berat badan ideal.

Minum Sebelum Makan

Minum air putih 5-10 menit sebelum makan dapat membuat Anda merasa kenyang dan tidak berlebihan dalam mengkonsumsi makanan. Selain itu banyak minum air putih juga dapat melancarkan metabolisme tubuh.

Ganti Nasi Putih Dengan Nasi Merah

Gantilah nasi putih dengan karbohidrat komplek seperti nasi merah. Karbohidrat komplek dapat membuat kita kenyang lebih lama karena memerlukan waktu lama untuk dicerna oleh tubuh. Selain nasi merah, karbohidrat komplek juga bisa didapatkan dari kentang rebus, kacang-kacangan dan roti gandum.

Jika Anda bisa konsisten menjalankan menu diet dan olahraga diatas, maka berat badan ideal bisa Anda dapatkan dengan mudah. Kuncinya adalah sabar dan bersungguh-sungguh menjalankan gaya hidup sehat.